Kejelasan Status IUP dan Pemanfaatan Lahan Untuk Masyarakat Disampaikan Dalam Musrenbang Kecamatan Membalong

Membalong, Kesbangpol – Pj Bupati Belitung Mikron Antariksa, A.Ks, M.Si membuka Musrenbang RKPD tahun 2026 tingkat Kecamatan Membalong, Rabu (12/02/2025) di Kantor Camat Membalong.

Pelaksanaan Musrenbang RKPD Kab. Belitung Tahun 2026 telah didahului dengan pelaksanaan pra Musrenbang pada tanggal 23 januari 2025 dengan melakukan penajaman dan klarifikasi terhadap usulan rencana pembangunan.

Adapun usulan dengan skala prioritas dalam Musrenbang Kecamatan Membalong  sebanyak 201 usulan dan telah diverifikasi BAPPEDA Kabupaten belitung yang terdiri dari
1. Bidang Infrastruktur dan wilayah sebanyak 79 usulan
2. Bidang Ekonomi dan Sumber Daya Alam sebanyak 101 Usulan
3. Bidang Sosial Budaya dan Pemerintahan sebanyak 21 usulan

Camat Membalong, Indrawansyah, S.STP menyampaikan terkait dengan infrastruktur kewilayahan banyak ruas jalan dengan kondisi rusak parah dan berlubang, Masih terdapat desa yang belum ODF ( Open Defecation Free ), masih terdapat Rumah Tidak Layak Huni ( RTLH ) dengan total 45 RTLH serta Sarana Prasarana di sekolah diperlukan perbaikan. Indra juga menyoroti terkait Pembangunan IGD dan rawat inap di simpang rusa yang belum menjalankan pelayanan 24 jam sehingga terkendala ketika penanganan kedaruratan.

Tata kelola Izin Usaha Pertambangan juga menjadi permasalahan yang ada di Kecamatan Membalong, IUP yang sudah habis dibutuhkan kejelasan statusnya karena lahan-lahan tersebut nantinya dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menunjang kesejahteraan masyarakat dan Desa. UJar Indra.

Pj. Bupati Belitung, Mikron Antariksa menyampaikan perlu meninjau kembali terkait IUP yang tidak aktif jika memang lokasi tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat.

Mikron juga menyebut Pemerintah Daerah Kabupaten Belitung Masih berusaha untuk penyelesaian konflik terkait lahan di kecamatan membalong dan semoga apa yang menjadi permasalahan dan kendala yang ada di wilayah kecamatan membalong bisa segera di selesaikan dengan baik dan bijak karena berdampak terhadap pelaksanakan pembangunan.( Narasi : Sulisman / Redaktur : Alviando )

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

8 + 1 =